Template website Zyro
Template website Zyro

Penggunaan template untuk website sering kali dianggap suatu hal yang hanya dilakukan desainer web pemula. Faktanya tidak demikian, sebab beberapa desainer web profesional sekali pun menggunakan template untuk meningkatkan produktivitas mereka.

Sebuah website membutuhkan template untuk menunjang bisnis supaya menarik minat pengunjung untuk mengakses websitenya. Sekarang ini banyak banget contoh template yang mudah dikostumisasi. Namun, ada baiknya kita mempertimbangkan secara matang sebelum memutuskan template mana yang akan kita gunakan.

Kurang elok jika kita memilih ala kadarnya, sebab setiap desain pasti beda fungsinya. Topiknya juga beragam, mulai dari fotografi, e-commerce, bisnis, hingga industri.

Apa itu template website?

Template website adalah file atau dokumen yang memuat berbagai model tambahan yang bisa digunakan pemilik website menarik lebih banyak pengunjung ke lamannya. Template dikodekan dengan bahasa program khusus. Konsepnya siap pakai tanpa perlu ribet mendesainnya.

Sebagai pemilik website BUNDALOGY misalnya, saya gak bisa memilih template sesuai selera sendiri. Saya harus menyesuaikan target pembaca saya yang didominasi perempuan milenial. Demikian juga bagi mereka yang memiliki bisnis online. Mereka harus menggunakan template yang tersedia pada kolom untuk menempatkan iklan yang ditautkan.

Hal yang perlu diperhatikan ketika menggunakan template website

Template menawarkan sejumlah manfaat untuk desainer web berpengalaman, bahkan tidak berpengalaman sekali pun. Template membantu pemilik website berbagi informasi secara tepat tanpa berlebihan.

Berikut beberapa hal yang perlu kita perhatikan dalam menggunakan template supaya tidak salah kaprah.

1. Pilih template dengan desain responsif

Desain responsif sangat berpengaruh pada performa website. Hal pertama ini menjadi suatu keharusan mengingat kebutuhan dalam menyajikan informasi dalam jumlah ruang terbatas.

2. Pastikan ada tombol call to action

Pastikan kita memilih template yang memiliki tombol call to action. Tujuannya supaya kita mudah mengajak dan membujuk pembaca untuk mengisi sebuah formulir pertanyaan misalnya.

3. Pilih template dengan bagian desain cukup

Biasanya template pada satu halaman hanya terbatas pada halaman itu saja. Itulah pentingnya kita memilih template yang memiliki desain cukup, sehingga dapat direplikasi dengan mudah.

Desain yang cukup ini memberi banyak keuntungan bagi website kita. Makanya, pilih template dengan baik dan benar.

Tips memilih template website

Sebelum kita membeli template untuk website bisnis kita, ingatlah bahwa desainer lain mungkin saja tertarik dengan template yang sama, seperti yang kita pilih. Kunci untuk tetap unik adalah membuat strategi desain web yang sesuai dengan kebutuhan unik bisnis dan pelanggan kita.

Berikut adalah empat tips memilih template website yang benar.

1. Ketahui tujuan dari website

Kita bisa memilih template dengan mengetahui lebih dulu tujuan kita membuat website. Kalo website kita tujuannya untuk pembelajaran, tetapi kita memilih template warna pink dan banyak motif, ya tentu saja ini gak sesuai dong dengan tujuan website kita.

Sebaliknya kita menggunakan template yang simpel, menarik, dan kekinian sesuai tujuan website pembelajaran tersebut.

2. Pilih template menarik

Pilih template yang gak cuma menarik bagi kita, tapi kira-kira menarik juga bagi pengunjung website kita. Jangan keburu menjadikan satu template dalam sehari. Manfaatkan beberapa hari untuk mempersiapkannya dnegan matang.

Pilih dan pilah template mana yang tepat untuk kita aplikasikan pada website. Jangan sampai kita menyesal di akhir.

3. Gunakan template ringan

Besarnya file template ternyata gak bisa luput dari perhatian kita. Perhatikan dengan saksama, apakah kapasitas file kita ini berdampak pada proses loading website kita?

Hindari template yang terlalu banyak gambar ber-size besar. Hindari juga template yang terlalu banyak script atau variasi, size template terlalu besar, dan faktor hosting yang teramat lemot. Pilih template yang cukup bagus loadingnya.

4. Cari template yang SEO friendly

Suka gak suka, kita perlu mengandalkan search engine, terlebih kalo website kita website bisnis. Umumnya semua server pasti mendukung SEO friendly tersebut. Jadi, kita gak bakal terlampau kesulitan memilih template yang SEO friendly.

Contoh template menggunakan Zyro.com

Template membantu desainer web profesional bekerja lebih cepat dan lebih efisien. Ini juga menjadi alternatif terjangkau untuk desain custom-built yang mahal. Tentu saja pada akhirnya menjadi pilihan sempurna bagi pemilik bisnis yang anggarannya terbatas.

Ada banyak sekali template tersedia di Zyro.com untuk mendesain website yang kita miliki. Tentukan semuanya berdasarkan kebutuhan kita. Template yang tersedia cukup banyak, sehingga kita lebih mudah menyinkronkan dengan tujuan website kita.

Zyro.com menghadirkan template menarik dan kekinian yang dapat kita aplikasikan segera. Desain templatenya beda-beda, mulai dari warna yang digunakan, motif, ukuran, dan sebagainya, tetapi tetap berfungsi penuh.

Tema pada template Zyro.com mencakup berbagai topik. Semua pilihan yang telah dikostumisasikan telah dilengkapi tool yang mudah. Kita juga gak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk menciptakan template website yang diimpikan.

Berikut adalah contoh template Zyro.com yang layak dipertimbangkan.

Template website Zyro
Contoh template zyro

1. Tema website untuk penulis buku

Zyro.com menyediakan template khusus untuk para penulis buku pemula dan profesional di Indonesia. Temanya terang dengan fitur drag and drip. Penulis muda mengostumisasi situs websitenya. Kita tidak perlu menulis kode, cukup fokus pada karya-karya hebat selanjutnya.

Jika masih ragu dengan template ini, kita bisa menggunakan demo gratis yang berlangsung selama 14 hari. Kalo kita suka, teruskan. Kalo kurang sreg, kita bisa mengganti dengan template lain, kemudian membeli versi penuhnya.

2. Tema website untuk bisnis universal evolution

Penyuka website multipage profesional pas banget pilih tema Bisnis Universal Evolutin. Zyro.com menyempurnakannya dengan desain elegan, menarik, dan kekinian.

Tema ini sangat responsif, dilengkapi panel admin bawaan, sehingga tidak perlu skill coding khusus. Ada banyak tool dan widget yang memudahkan pekerjaan kita. terdapat 16 halaman siap pakai untuk menunjang bisnis kita.

3. Template untuk bisnis startup

Pengguna bisa mendapatkan template website dengan tata letak lebih fleksibel dan desain rapi. Temanya responsif, dapat dioptimalkan dengan perangkat seluler dan SEO friendly, sehinggasiap digunakan tanpa perlu penyesuaian.

Ada fitur drag and drop. Kita bisa mengostumisasi situs sepenuhnya. Kita juga bisa menyertakan link sosial supaya pengunjung dapat berinteraksi dengan konten. Nantinya mereka bisa menarik klien di bidang bisnis startup yang dimiliki.

Template website Zyro
Contoh template website Zyro

4. Template untuk perusahaan jasa konsultan

Jasa konsultan yang masih bingung mikirin template website yang akan digunakan, ada baiknya mencoba template siap pakai di Zyro.com. Tema ini telah mengadaptasi gaya modern nan kreatif.

Fitur unggulan yang ditampilkan telah terintegrasi dengan widget dan modul. Tersedia pemutar audio, galeri foto, widget video, dan tool pemilih warna. Tema ini membuat website kita tampak lebih profesional, menarik, dan interaktif, sehingga bisa mempresentasikan semua aspek yang berhubungan dengan jasa konsultan.

Gimana? Recommended banget kan? Template yang ada di Zyro.com gak ada yang gak menarik. Kalo kamu tertarik, langsung aja kunjungi situsnya.

Share:

Leave a Comment