Review drama china "The Romance of Tiger and Rose"
Review drama china "The Romance of Tiger and Rose"

Gara-gara nonton drama Cina Dating in The Kitchen, saya langsung jatuh cinta sama pemeran utama wanitanya, Zhou Lu Si. Sejak itu saya jadi kepo pengen tahu apa saja film or drama yang pernah dibintanginya.

Ternyata Zhou Lu Si alias Rossy Zhou bisa dibilang rookie artist yang baru muncul 2018, tapi gak kelihatan sama sekali kalo dia aktris pendatang baru. Menurut saya aktingnya paripurna banget, kayak udah senior gitu. Apa ya istilahnya? Monster rookie kali ya.

Apalagi dalam The Romance of Tiger and Rose (TROTAR) Zhou Lu Si berpasangan dengan Ding Yu Xi (Ryan Ding). Aktor tampan ini populer banget di kalangan pecinta C-drama, meski saya pribadi baru kali ini melihatnya.

Mengapa Harus Nonton TROTAR?

Saya mau cerita dulu menariknya nonton The Romance of Tiger and Rose, dan alasan saya merekomendasikan drama cina ini kepada pembaca-pembaca blog saya.

1. Nostalgia ke drama fantasi sejarah Cina ala 90-an

Siapa di sini yang ngaku anak 90-an yang masa kecilnya gak cuma dilewati bersama Kotaro Minami, Lady Oscar, Doraemon, atau Marimar? Saya gak akan pernah lupa gimana asiknya nonton Bibi Lung dan Yoko dalam drama Pendekar Rajawali, gagahnya silat kipas Chu Liu Xiang dalam drama Pendekar Harum, Putri Bunga Persik, Putri Shin Hye..

Nah, The Romance of Tiger and Rose juga sama. Ini tuh drama fantasi sejarah Cina, tapi bernuansa komedi romantis (rom-com) kekinian. Konfliknya ringan, gak seserius drama dunia persilatan ala 90-an.

Buat yang gak begitu suka adegan pendekar terbang, slow motion di udara, gerakan silat or kungfu berdurasi lama, tenang, drama ini gak selebay itu kok. Meski demikian, feel-nya bikin saya se-excited nonton drama Cina 90-an dulu.

2. Akting pemeran utama hingga figuran begitu sempurna

Drama TROTAR bertabur bintang yang cantik-cantik dan ganteng-ganteng. Pokoknya mata kita gak pernah bosan ngikutin ceritanya sepanjang 24 episode (final). Kostum pemainnya juga bagus-bagus ala princess-princess Asia gitu deh.

Menurut saya, TROTAR satu dari sekian banyak drama Asia yang bisa bikin penonton gak cuma jatuh cinta sama pemeran utamanya, tapi juga pemeran figurannya.

Tunggu deh sampai kalian nonton dan kenalan sama Bai Ji (pengawal setia Pangeran Kota Xuanshu) dan Zi Rui (pelayan setia Putri Ketiga Kota Huayuan).

Berikut adalah tokoh utama dan figuran TROTAR yang wajib diketahui:

  • Putri Ketiga sekaligus Penguasa Muda Kota Huayuan, Chen Qianqian (Chen Xiao Qian versi modern)
  • Putri Kedua sekaligus Komandan Militer Kota Huayuan, Chen Chuchu
  • Putri Pertama sekaligus tabib utama Kota Huayuan, Chen Yuanyuan
  • Tuan Muda Kota Xuanshu, Han Shuo (Han Ming Xing versi modern)
  • Sekretaris Kota Huayuan sekaligus Menteri Pendidikan, Pei Heng
  • Pengawal Tuan Muda Han Shuo, Bai Ji
  • Pelayan Putri Ketiga, Zi Rui
  • Penguasa Kota sekaligus ibu dari tiga putri Kota Huayuan, Cheng Zhu

3. Tema perjalanan waktu (time travel) tapi gak bikin pusing

The Romance of Tiger and Rose adalah drama perjalanan waktu (time travel) tapi dijamin gak bakal bikin kita bingung, pusing tujuh keliling, apalagi terpaksa minum Panadol obat sakit kepala. Hehehe.

TROTAR intinya mengisahkan seorang penulis skenario drama yang terjebak dalam naskah ceritanya sendiri. Dia berjuang untuk kembali ke dunia nyata dengan bertahan hidup sampai akhir episode cerita.

Pernah nonton DARK series di Netflix yang ceritanya bolak-balik lompat-lompit dari tahun ini ke tahun itu, balik lagi ke tahun ono? Gak, gak, gak, TROTAR gak bakalan se-njelimet itu kok.

Alur ceritanya smooth, dimulai dari zaman sekarang, kemudian loncat ke masa lalu hingga di akhir episode baru kembali lagi ke zaman sekarang. Bisa saya simpulkan, 90 persen drama ini berlatar belakang masa lalu (Cina kuno), sementara 10 persennya Cina modern alias zaman sekarang. So, itung-itung penonton newbi latihan belajar suka sama film or drama bertemakan time travel.

Han Shuo dengan Chen Qianqian
Han Shuo dengan Chen Qianqian

4.  Drama bujet rendah dengan rating dan jumlah penonton tertinggi 2020

The Romance of Tiger and Rose tergolong drama online berbujet rendah. Hebatnya drama ini meraih rating tinggi, yaitu 7,4/10 di situs Douban, IMDb-nya Cina.

Bayangkan, drama ini telah ditonton 897 juta kali di Tencent Video loh. Jumlah penontonnya termasuk yang tertinggi untuk drama-drama Cina yang dirilis 2020. Gak nyesal deh saya nonton drama ini eksklusif di WeTV.

Banyak netizen Tiongkok dan luar Tiongkok terpesona dengan premis drama yang menarik, romantisme yang berkembang antara Han Shuo dan Chen Qianqian, juga karakter-karakter lucu figurannya yang gak henti-hentinya mengajak penonton tertawa. Lagu soundtracknya juga manis banget di kuping.

Sekilas kisah cinta Han Shuo dan Chen Qianqian ini mengingatkan saya pada K-drama Princess Hours (2006). Pangeran Lee Shin juga terpaksa menikah dengan Chae Kyung. Mereka awalnya saling benci, tapi lama kelamaan saling jatuh cinta dan tak bisa dipisahkan. Kepolosan Chae Kyung mirip dengan Chen Qianqian, lengkap dengan tingkah lakunya yang terus mengundang tawa.

5. Mengangkat isu gender bending

Ini alasan utama yang bikin TROTAR unik. Saya baru perdana nonton drama yang berani mengangkat kisah gender bending.

Gender bending adalah manifestasi pemberontakan terhadap peran gender yang bisa dilakukan dengan banyak cara, umumnya dengan menunjukkan peran dan perilaku gender pada lawan jenis. Contoh paling sederhana deh, perempuan berpenampilan luar seperti laki-laki atau laki-laki berpenampilan luar seperti perempuan.

Perempuan yang menjadi kepala keluarga dan mencari nafkah. Perempuan yang menjadi raja, sementara semua pelayannya adalah laki-laki.

Gender bending ini lebih kepada bentuk protes terhadap peran gender yang awalnya dibatasi berlebihan, sehingga gender tertentu berani mengekspresikan diri secara bebas tanpa dibatasi kritik sosial.

Tentu saja gender bending sangat beda dengan protes radikal terkait gender yang membuat seseorang berani melakukan operasi kelamin atau memunculkan jenis kelamin ketiga yaaa. So, harap dibedakan.

The Romance of Tiger and Rose bercerita tentang kehidupan dua golongan masyarakat yang sangat berbeda secara budaya. Kota Huayuan dipenuhi masyarakat matriarkal yang mendewakan perempuan.

Semua posisi tertinggi di Kota Huayuan dipegang perempuan. Perempuan yang menjadi Penguasa Kota, perempuan yang menjadi Komandan Militer, perempuan yang mencari nafkah, perempuan yang pergi berperang, dan cuma anak perempuan boleh bersekolah tinggi.

Keluarga yang memiliki anak perempuan lebih terhormat dibanding keluarga yang yang memiliki anak laki-laki. Saat perempuan makan, suami harus berdiri di samping istri.

Pria tidak boleh poligami, tapi tetap bisa mengajukan gugatan cerai. Anak-anak mengikuti marga ibu, bukan marga ayah. Pria dan wanita di Kota Huayuan hanya bertukar peran saja, sedangkan secara fisik mereka tetap mengikuti kodratnya.

Kota Xuanshu adalah kebalikan Kota Huayuan. Masyarakatnya sangat patriarkal. Pria bagaikan langit. Mereka boleh menikah dan memiliki banyak selir.

Anak perempuan tidak boleh mengerjakan pekerjaan laki-laki. Perempuan adalah simbol keindahan. Mereka harus diam di rumah seperti boneka, lembut melayani suami, melahirkan dan membesarkan anak, mengatur seluruh urusan rumah tangga. Saat suami makan, istri harus berdiri di samping suami. Pokoknya istri kedudukannya di bawah kaki suami.

Sampai di sini makin penasaran sama kisahnya? Baca terus sampai tulisan ini kelar ya.

Romantisme Han Shuo dan Chen Qianqian sebagai suami istri dadakan
Romantisme Han Shuo dan Chen Qianqian sebagai suami istri dadakan

Sinopsis The Romance of Tiger and Rose

Tentara Kota Huayuan berhasil menaklukkan Kota Xuanshu. Sebagai lambang perdamaian, Penguasa Kota Xuanshu mengirim putra semata wayangnya, Han Shuo untuk menikah dengan salah satu putri Penguasa Kota Huayuan.

Tuan Muda Han Shuo tadinya hendak dinikahkan dengan Putri Kedua, Chen Chuchu yang menjadi karakter utama dalam cerita versi penulis skenario. Namun, secara tidak sengaja Putri Ketiga bertemu dan tertarik lebih dulu dengan Han Shuo, sehingga dia merebut dan menikahi paksa tuan muda.

Putri Ketiga bernama Chen Qianqian dikenal sangat arogan, sombong, dan tidak ada sopan santun. Dia berperilaku sesuka hati, sehingga dibenci rakyat.

Tuan Muda Han Shuo membawa tiga misi tersembunyi ke Kota Huayuan. Pertama, dia hendak mencuri tulang naga, warisan nenek moyang Kota Huayuan yang diketahui bisa menyembuhkan segala jenis penyakit.

Han Shuo menderita penyakit jantung sejak 16 tahun. Dia diperkirakan cuma bisa hidup hingga 20 tahun.

Kedua, Han Shuo yang ahli strategi perang berencana menguasai areal tambang batu hitam milik Kota Huayuan. Selama ini Kota Huayan menyuplai batu hitam untuk bahan baku produksi bahan peledak di Kota Xuanshu. Ini adalah mata pencaharian utama masyarakat di sana.

Masyarakat Kota Huayuan hanya menggunakan batu hitam untuk memproduksi kembang api. Han Shuo geregetan mengapa masyarakat Huayuan gak berpikir cerdas menggunakan tambang batu hitam itu untuk memproduksi barang bernilai ekonomi tinggi, lebih dari sekadar kembang api.

Ketiga, Putri Kedua yang seharusnya menjadi istri Tuan Muda Han Shuo adalah calon penerus tahta Penguasa Kota Huayuan. Ini akan mempermudah misi Han Shuo merebut kembali Kota Huayuan supaya takluk di bawah kekuasaan Penguasa Kota Xuanshu.

Harimau dan Mawar
Harimau dan Mawar

NEXT, saya akan membagi sinopsis drama ini ke dalam tiga bagian.

1. Bertahan hidup (Episode 1-6)

Episode pertama dimulai dengan penampakan seorang penulis skenario bernama Chen Xiao Qian yang dikejar deadline oleh sutradara untuk menyelesaikan naskah drama terbaru. Sayangnya aktor utama drama, Han Ming Xi protes keras jalan cerita yang ditulis Chen Xiao Qian. Dia meminta naskah direvisi, kalo tidak dia gak bakal mau syuting drama itu.

Chen Xiao Qian mau gak mau begadang merevisi cerita. Tanpa dia sadari terjadi time slip yang membuatnya secara gak sengaja masuk ke dalam naskah cerita versi pertama yang ditulisnya. Perjalanan waktu pun dimulai.

Chen Xiao Qian yang masuk ke dalam naskah tiba-tiba berubah menjadi Chen Qianqian, Putri Ketiga yang merupakan tokoh antagonis. Awalnya dia mengira sedang bermimpi, tapi begitu dia tertidur dan terbangun, dia tetap berada di dunia yang sama.

Chen Xiao Qian mencari segudang cara supaya bisa kembali ke dunia aslinya. Itu artinya dia harus bertahan hidup sampai episode terakhir. Nah, masalahnya adalah Chen Xiao Qian dalam naskah menulis Chen Qianqian akan mati pada episode ketiga karena diracun Han Shuo di malam pernikahannya.

Terang saja Chen Xiao Qian yang telah berubah menjadi Chen Qianqian memutar otak supaya selamat dari tragedi keracunan itu. Dia berpikir, jika ingin selamat dari kematian dan tidak terkurung selamanya dalam cerita, maka dirinya harus bertahan hidup dari episode ke episode.

Sejak saat itu, kehadiran Chen Qianqian sedikit demi sedikit mengubah alur cerita. Tanpa disadari, dia me-replace posisi tokoh utama wanita yang seharusnya dimiliki Chen Chuchu.

Mulailah Chen Qianqian mendiskusikan rencananya tersebut dengan tiga bapak tua pemilik Kedai Teh Qing Feng. Chen Qianqian memilih ketiga orang tersebut karena hanya mereka yang percaya keberadaannya sebagai penulis skenario sekaligus yang menciptakan semua karakter dalam cerita tersebut.

Chen Qianqian tetap merahasiakan identitas karakter-karakter yang akan dijadikan sasaran. Dia mengumpamakan dirinya, Putri Ketiga sebagai jeruk, Han Shuo sebagai pisang, dan Putri Kedua sebagai apel. Diskusi seperti ini bertahan sampai akhir cerita.

Selain ingin tetap hidup dalam dunia cerita, Chen Qianqian membawa misi mempersatukan kembali Tuan Muda Han Shuo dengan Chen Chuchu jodoh sesungguhnya.

Supaya Han Shuo berumur panjang, Chen Qianqian nekat mencuri tulang naga, mengolahnya jadi ramuan untuk menyembuhkan penyakit jantung pangeran. Hal ini membuat Han Shuo hampir dipenggal, tapi lagi-lagi diselamatkan Chen Qianqian dengan berpura-pura hamil.

Segala usaha yang dilakukan Chen Qianqian justru membuatnya semakin dekat dengan Han Shuo. Han Shuo pun mulai jatuh hati pada Chen Qianqian. Rumor tentang Putri Ketiga yang selama ini didengarnya ternyata tidak benar.

Di mata Han Shuo, Chen Qianqian bukannya tidak berpendidikan seperti yang dirumorkan, sebab faktanya dia pintar dan pandai membuat puisi. Chen Qianqian tidak sombong dan arogan seperti yang dirumorkan, sebab faktanya dia sosok penurut dan imut.

Chen Qianqian tidak berhati dingin seperti yang dirumorkan, sebab faktanya dia lugu dan baik hati. Chen Qianqian malah menolong Su Mu, seorang geisha pria agar bebas dan tidak lagi bekerja sebagai penghibur di Sekolah Kerajaan Kota Huayuan.

Chen Qianqian rela jadi Mak Comblang untuk kakak perempuannya, Chen Yuanyuan yang jatuh hati pada Su Mu. Semua kebaikan hati Chen Qianqian menarik simpati Han Shuo, hingga membuatnya bimbang meneruskan misi-misinya di Kota Huayuan.

Sayang usaha Han Shuo merebut hati Chen Qianqian terhalang kehadiran Pei Heng. Pei Heng adalah pria yang sejak kecil telah dijodohkan Penguasa Kota Huayuan untuk menjadi suami Chen Qianqian.

Sebelumnya Pei Heng sangat cuek dan abai pada Chen Qianqian. Seiring perubahan perilaku Chen Qianqian, Pei Heng perlahan luluh dan jatuh hati pada sang putri.

2. Cinta dan benci (Episode 7-18)

Sekuat apapun Chen Qianqian mengelak dari Han Shuo, sekuat itu pula Han Shuo memperjuangkan cintanya. Penguasa Kota Huayuan, ibu Chen Qianqian terus mendesak Han Shuo dan Chen Qianqian bercerai.

Pada akhirnya Han Shuo rela tangannya diikat gelang tembaga sebagai simbol kepemilikan pria oleh perempuan di Kota Huayuan. Syarat yang diajukan ibu Chen Qianqian pada Han Shuo ini merupakan penghinaan dalam budaya Xuanshu.

Pengorbanan terbesar Han Shuo adalah mengkhianati prajuritnya sendiri yang diperintahkan oleh ayahnya, Penguasa Kota Xuanshu untuk meledakkan seisi Kota Huayuan pada malam pesta rakyat untuk memperingati Hari Kasih Sayang.

Han Shuo mengubah bahan peledak yang tadinya disiapkan untuk meledakkan seisi kota menjadi kembang api yang menjadi pemandangan indah malam itu. Pada malam itu pula Chen Qianqian menyadari dirinya juga jatuh cinta pada Han Shuo, terlepas Han Shuo adalah tokoh fiksi ciptaannya.

Hubungan Han Shuo dan Chen Qianqian yang kian mesra membuat Chen Chuchu cemburu. Dia terus menagih janji Chen Qianqian untuk mengembalikan dua haknya yang telah direnggut paksa, yaitu gelar Penguasa Kota Muda dan Han Shuo yang seharusnya menjadi suaminya.

Episode demi episode berlanjut, Chen Qianqian menyadari ada yang tidak beres dengan alur ceritanya. Beberapa tokoh yang seharusnya tidak mati jadi mati. Beberapa episode cerita seolah mengatur alurnya sendiri, tidak runut seperti yang ditulisnya.

Satu hal yang disadari Chen Qianqian, pada akhir episode dia telah menuliskan Han Shuo mati dibunuh Chen Chuchu dengan pedang. Chen Qianqian tak ingin hal itu terjadi sehingga dia memutuskan mengkhianati Han Shuo demi menyelamatkan nyawa pria yang dicintainya itu.

Tanpa sepengetahuan Chen Chuchu, Chen Qianqian menangkap dan mengasingkan Han Shuo ke daerah terpencil di mana hanya Chen Qianqian sendiri yang tahu persis tempatnya.

3. Pulang (Episode 19-24)

Lagi-lagi Chen Qianqian gagal sebab jalan cerita yang ditulisnya mendadak tidak mengikuti alur. Chen Chuchu justru bernegosiasi dengan Han Shuo di tengah perjalanan dan mengajaknya bekerja sama untuk mengambil alih Kota Huayuan.

Han Shuo yang dendam karena cintanya dikhianati Chen Qianqian menerima tawaran itu. Dia ingin kembali melancarkan misi-misinya yang lama, yaitu merebut tambang batu Kota Huayuan.

Sekembalinya di Kota Huayuan, Han Shuo langsung menjadikan Chen Qianqian tahanan rumah, memperlakukannya seperti pembantu, bahkan memaksa Chen Qianqian melayaninya layaknya istri, meski akhirnya Han Shuo tidak melakukannya lantaran melihat Chen Qianqian menangis. Jauh di lubuk hatinya terdalam, Han Shuo masih mencintai Chen Qianqian.

Banyak sekali adegan manis terjadi di sini. Han Shuo terjebak dalam perasaan benci dan cinta terhadap Chen Qianqian yang notabene masih berstatus istri sahnya. Dia bersumpah pada Chen Qianqian, setelah misinya di Kota Huayuan selesai, dia akan membawa Chen Qianqian bersamanya ke Kota Xuanshu.

Chen Chuchu di sisi lain berhasil menggantikan posisi ibunya sebagai Penguasa Kota. Pada bagian ketiga ini pula sebuah fakta besar terungkap.

Chen Chuchu rupanya bukan Putri Kedua. Dia sesungguhnya putri dari Mantan Komandan Militer Kota Huayuan, Pei Wujing yang meninggal dalam pertempuran. Dengan kata lain, Chen Chuchu sesungguhnya adik dari Pei Heng.

Sejak Pei Wujing meninggal, Penguasa Kota Huayuan mengangkat Chen Chuchu sebagai anaknya. Terjawab sudah mengapa Penguasa Kota Huayuan terkesan pilih kasih pada Chen Qianqian. Selain kondisi putri pertamanya yang cacat fisik, Chen Qianqian adalah satu-satunya pewaris tunggal tahta Penguasa Kota Huayuan.

Han Shuo terpojok begitu pemberontakannya gagal. Penguasa Kota Huayuan memerintahkan prajurit memenggal kepala sang pangeran. Chen Qianqian berlutut memohon ibunya mengampuni suaminya, tapi sang ibu terlanjur murka.

Untungnya Chen Qianqian yang aslinya penulis cerita tahu betul bagaimana berakting pada saat itu. Dia berpura-pura mati dengan menusukkan pisau tajam ke dadanya. Kematian tragisnya itu membuat ibunda menyesal.

Han Shuo membawa pulang jasad Chen Qianqian yang sebetulnya masih hidup itu ke kampung halamannya. Mereka menyempurnakan pernikahan di Kota Xuanshu.

Kedatangan Chen Qianqian ke Kota Xuanshu merombak tatanan kesetaraan gender yang telah diacak-acak sejak awal cerita. Awalnya dia sangat sulit menyesuaikan diri dengan budaya Kota Xuanshu. Dibantu oleh ibu mertuanya yang tak lain adalah ibu Han Shuo, Chen Qianqian kembali meletakkan dasar-dasar gender yang benar di negeri mereka.

Beberapa aturan yang akhirnya disepakati Penguasa Kota Huayuan dan Penguasa Kota Xuanshu adalah anak laki-laki ikut marga ayah (seperti adat Kota Xuanshu), sedangkan anak perempuan ikut marga ibu (seperti adat Kota Huayuan). Anak laki-laki dan anak perempuan mempunyai hak sama untuk bersekolah dan berpendidikan.

Perempuan dan laki-laki sama-sama bisa mengajukan cerai. Perempuan boleh bekerja sebagaimana laki-laki. Perempuan dan laki-laki memiliki kedudukan sama dalam strata sosial.

Chen Qianqian memutuskan kembali ke Kota Huayuan untuk memadamkan pemberontakan yang dimulai kakak perempuannya. Kali ini Putri Ketiga mendapat dukungan penuh Penguasa Kota Huayuan yang tak lain ayah mertuanya. Ibu mertuanya bahkan memimpin langsung pasukan untuk menyelamatkan Penguasa Kota Huayuan yang disekap Putri Kedua.

Singkat cerita, Chen Chuchu yang terjebak mengarahkan pedang ke Chen Qianqian. Pedangnya meleset menusuk paru-paru Han Shuo yang berusaha melindungi istrinya.

Bagaimana pun usaha Chen Qianqian menyelamatkan Han Shuo dari kematian, ujung-ujungnya tetap gagal. Meski jalan cerita banyak yang berubah, akhir cerita akan tetap sama.

Chen Qianqian tiba-tiba kembali ke dunia nyata. Dia terbangun dari posisi awal tidurnya dan masih gamang apakah semua yang dialaminya betul-betul mimpi.

Tanpa sengaja Chen Qianqian melihat ke televisi. Han Ming Xing, pemeran utama pria yang selalu memprotes naskahnya ternyata sangat mirip dengan Han Shuo.

Chen Qianqian mendapat kabar dari sutradara bahwa syuting drama mereka ditunda tiga bulan. Ini dikarenakan Han Ming Xing mengalami kecelakaan mobil, sehingga paru-parunya rusak, dan baru saja melewati masa-masa kritis.

Tersadarlah Chen Qianqian kondisi Han Ming Xing di dunia nyata sama persis dengan di dunia skenario ceritanya.

Di rumah sakit, Han Ming Xing tersadar dan entah kenapa familiar dengan wajah Chen Qianqian yang datang menjenguknya. Saya menduga kali ini Han Shuo di dunia fiksi mengalami time slip dan terlempar ke dunia Chen Qianqian versi modern. Udah ketebak akhirnya happy ending ya.

Tahu gak kenapa drama ini berjudul The Romance of Tiger and Rose?

Jawabannya karena Tiger (harimau) adalah perumpamaan yang diberikan Chen Qianqian untuk Han Shuo. Di matanya Han Shuo adalah tuan muda tampan, berwibawa, cerdas, jago bela diri, jago sastra, ahli strategi perang, sekaligus pandai merayu wanita.

Rose (mawar) adalah perumpamaan yang diberikan Han Shuo untuk Chen Qianqian. Putri Ketiga satu-satunya perempuan yang berhasil merebut hatinya. Chen Qianqian cantik seperti bunga mawar, tapi sekaligus berduri dan sering menusuk juga menyakitinya. Meski demikian, Han Shuo tetap mau menanggung risiko mencintai Chen Qianqian seumur hidupnya.

The Romance of Tiger and Rose cukup berani mengadvokasi hak-hak perempuan dengan membalik peran gender. Meski demikian, saya lebih setuju kalo TROTAR mendorong konsep kesetaraan gender yang sebenarnya.

Kita seharusnya gak memecah-mecah peran kita sebagai laki-laki atau sebagai perempuan, sebagai suami atau sebagai istri. Sebagai pribadi, kita seharusnya berpikir apa yang ingin kita lakukan?

Sah-sah aja kok kalo ada suami yang mempersilakan istrinya bekerja kantoran, sementara dirinya bekerja di rumah saja sambil mengurus anak-anak.

Sah-sah aja kok kalo penghasilan istri lebih besar dari suami. Sah-sah aja kok kalo perempuan pengen sekolah tinggi sampai S3, sementara suaminya sendiri cuma lulusan SMA atau S1. Sah-sah aja kok.

Saya kutip sedikit petikan percakapan Chen Qianqian dengan ibu mertuanya.

Berhentilah mencari persamaan dan perbedaan. Selama suami istri bersama, siapa bilang keduanya tak bisa membaur?

Chen Qianqian, Putri Ketiga

Terima kasih tetap setia membaca ulasan saya yang nyaris 3.000 kata ini. Wkwkwk. Semoga The Romance of Tiger and Rose bisa jadi referensi buat yang udah mulai bosan sama drakor kayak saya, pengen refreshing sejenak dari oppa ke koko, dari nuna ke cici. Asik loh melipir sebentar ke drama-drama Negeri Tirai Bambu. Coba deh.

Share:

21 responses to “The Romance of Tiger and Rose: Ketika Kesetaraan Gender Diputar Balik”

  1. vivi sylvia Avatar

    wooo.. jadi ini cerita tentang time travel ya..
    saya syukaa icuuu…. hehehehe
    mr.queen juga cerita tentang time travel. saya masih mantengin itu sekarang.
    oke de noted. berikutnya ini.. eh berapa episode tadi drama ini?

  2. Icha Marina Elliza Avatar

    Mukanya Han shuo ini bikin semangat nonton drama cina ini ya kak Mutia. Belum lagi romantisnya dia yang mengubah bahan peledak jadi kembang api, apalagi kata-katanya pas ngomong
    “Meskipun kau selalu menyakitiku, tapi aku bahagia ..” uwooo so sweet

  3. ellafitria Avatar

    btw mbak, aku suka dengan kalimat yang bahas ‘sah-sah saja kok kalau suami blabla’ cuma kadang tetangga nyinyirnya kebangetan ya, apapun yang menurut ‘kebiasaan’ mereka pasti dikorek2 mulu. hhh
    aku pengen nonton nih, banyak pelajaran yang bisa diambil ya? eh mbak, aku mau kepo. mbak suka nonton film kan ya, kalau boleh tahu jadwal nontonnya kapan? soalnya kadang aku suka parno baca status mamah muda yg katanya super sibuk buat mengurus anak2. tp nanti kl aku menikah dan punya anak, aku juga tetap mau punya waktu me time kaya mbak Muthe, hhh

  4. Dian Restu Agustina (@dianrestoe) Avatar

    Meski 3000 rebo kata aku baca semua kok hahaha. Seneng dari awal waktu disebut akan teringat pada Bibi Lung dan Yoko yang jadi tontonan di jaman mudaku dulu.
    Pertama seneng cara Mbak Muthia review …detil, meski ga nonton jadi kebayang aku
    Time slip yang ringan pasti pas jadi hiburan, bukan kayak film time traveler yang lompat ke belakang, ke depan gitu terus bikin bingung…
    Apalagi kalau bertabur bintang cantik dan tampan, makin betah dong pelototin koko dan cici di TROTAR.
    Dan setuju sama quotenya: Berhentilah mencari persamaan dan perbedaan. Selama suami istri bersama, siapa bilang keduanya tak bisa membaur?

  5. Ubay Avatar

    Sebenernya bukan genre yang suka aku tonton tapi mungkin ini drama percintaannya bisa jadi referensi untuk ngengisi waktu luang

  6. Angrumaoshi Avatar

    Aku jarang menemukan yang membahas tentang film serial dari Cina Biasanya aku aku sering menemukan rekomendasi drama Korean sepertinya khusus cerita yang ini aku suka. Aku memang penggemar cerita serial drama dengan latar belakang sejarah atau kerajaan-kerajaan.

  7. Mengaturduit Avatar

    Serial drama ini berbudget murah? Waw, untuk pakaiannya saja sudah menguras biaya nih. Namun salut jika serial drama ini dikatakan berbudget murah padahal berlatar belakang kerajaan. Apalagi ternyata nilai Imdbnya tinggi ya.

  8. Kuliner Asyik Avatar

    Hahah Bibi Lung dan Yoko.. berarti kita seumuran kakaa tontonannya sama. Wah seru jg dong klo Trotar ngangkat kisah Cina gitu

  9. Zen Avatar

    Wi keren juga kisahnya. Simpel walaupun membawakan tema yang mungkin bisa membuat rumit: time travel. Tapi untungnya ya nggak kayak film-film time travel lainnya yang njelimet. Walaupun sudah juga sih nyebut nama-namanya karena nggak bisa nyebut nama Cina.

  10. Ririn Wandes Melalak Cantik Avatar

    Semua pemainnya tampil maksimal ya mba,saat lihat film begini memang teringat jaman dulu nonton di televisi berlatar cerita begini. Pakaian yang dipakai juga ala ala model jaman dulu.

  11. J i n g g a Avatar

    Awww cantik banget Chen QianQian nyaaa. Jadi inget dulu suka nonton Putri Huan Zhu mbaa hihi. Kesukaanku banget. Mau coba nonton ini aaahh, ratingnya tinggi wajib coba nonton 😍

  12. Mei Daema Avatar

    bacain reviewnya jadi pengen nonton drama korea ini, tapi jujur saya lebih suka baca reviewnya seperti ini, karena saya ga betahan nonton film yang lama dan panjang.Menariknya film ini adalah membahas tentang gender equality, karena saya suka membahas ini

  13. bayufitri Avatar

    Saya bisa mewek nangis nih mbak kalau nonton romance gini heuheu habis deh itu tissue satu box ..btw rattingnya tinggi juga ya dari reviewnya aja udah bagus banget nih film jadi kepo mau nonton

  14. nurhilmiyah Avatar
    nurhilmiyah

    Hmm jadi nambah watching list deh nih buat waktu santai. Lagi koreksian UAS Ya Allah gak bs ngapa2in dehh rasanyaa… TROTAR ya judul dracinnya. The Romance of The Tiger and Rose. Iya yaa imut banget Zhou Lu nya… nice review yaa Muthe, thank youu

  15. […] Wajah Moon Chae Won muncul di poster drama ini saat saya ngubek-ngubek aplikasi WeTV. Tadinya saya mau cari drama Cina lagi, setelah sebelumnya puas nonton Dating in The Kitchen, Before We Get Marriage, dan The Romance of Tiger and Rose. […]

  16. […] Secret Heart Ryeo kan ceritanya ala-ala travel time gitu kan ya. Sebelumnya saya pernah review drama Cina yang bertema serupa, judulnya The Romance of Tiger and Rose. […]

  17. […] masih ingat betapa bagus aktingnya di Dating in The Kitchen dan The Romance of Tiger and Rose. Dia bisa bikin saya ketagihan ngubek-ngubek film dan serialnya di […]

  18. […] it’s so true. Gara-gara The Untamed jadi hits 2019, sampai sekarang nih di 2021, saya bisa bilang drama Cina kembali mencuri hati pemirsa sejak kejayaannya di era Bibi Lung dan Yoko dulu. Yakin deh, gak lama […]

  19. […] cukup banyak mereview drama yang dia mainkan, mulai dari Oh! My Emperor, Dating in The Kitchen, dan The Romance of Tiger and Rose. Menurut saya dia salah satu aktris cina berbakat yang layak diidolakan banyak […]

  20. […] nongol poster My Dear Lady. Begitu saya lihat total episodenya, ternyata cuma 16 episode. Gak kayak drama Cina kebanyakan, minimal 24 episode dan rata-rata 50 […]

  21. […] Ling Yue serius mendekati An Xin karena An Xin adalah cinta masa kecilnya. Yups, tipikal drama Cina sering kayak gini ya, dua pelakon utama seolah sudah ditakdirkan berjodoh sejak kecil, kalo perlu […]

Leave a Comment