Resep pangek tongkol kacang panjang
Resep pangek tongkol kacang panjang

Satu lagi masakan khas orang Minangkabau yang biasa disajikan sebagai hidangan rumah tangga sehari-hari. Pangek ikan enak dan mudah dibuat. Bahan dasarnya tak harus tongkol, melainkan juga bisa ikan kembung, ikan mas, atau ikan asin. Sayur campurannya juga tak harus kacang panjang, melainkan juga bisa kubis kol, nangka, atau pakis. 

Bahan (2 Porsi):

  • Ikan tongkol ukuran sedang (1 ekor)
  • Kacang panjang (5 bh)
  • Santan (1 liter)
  • Jahe (dimemarkan, 2 cm)
  • Lengkuas (dimemarkan, 2 cm)
  • Asam kandis (4 bh)
  • Daun salam (3 lembar)

Bahan halus:

  • Cabai merah besar (6 bh)
  • Kunyit (2 cm)
  • Bawang merah (4 siung)
  • Bawang putih (3 siung)

Cara membuat:

  1. Bersihkan ikan tongkol, potong menjadi 3-4 bagian.
  2. Campur santan bersama bumbu halus serta jahe, lengkuas, dan daun salam.
  3. Masak di atas api sedang hingga mendidih dan mengeluarkan minyak.
  4. Masukkan ikan tongkol, masak sekitar 5-7 menit, kemudian masukkan kacang panjang dan asam kandis.
  5. Panaskan terus pangek ikan sampai santalnya mengental semakin berminyak. Angkat dan siap dihidangkan.

Share:

2 responses to “Resep Pangek Tongkol Kacang Panjang”

  1. Jendela Kertas Avatar
    Jendela Kertas

    wow, jadi ingin buat mbak. Sekarang harga ikan tongkol berapa yak?

    1. bogarawife Avatar
      bogarawife

      Harga tongkol relatif stabil kok mas. Tongkol hampir gak pernah jadi penyebab inflasi. Wkwkwk. BTW, terimakasih sudah berkunjung ke laman saya. Salam kenal ^_^

Leave a Comment