Rambut Megar Seperti Singa? Ketahui Cara Agar Rambut Tidak Mengembang. September 8, 2024 Rambut megar seperti singa betul-betul masalah bagi wanita. Rasanya sulit menata rambut begini, bahkan dengan gaya paling sederhana sekali pun. Baru saja kita selesai merapikannya dan keluar rumah beberapa menit, eh rambut mengembang lagi tak beraturan, seperti baru diterjang angin puting beliung. Adakah cara agar rambut tidak mengembang?